SURABAYA, INILAHNEWS- Wakil gubernur Jawa Timur Emil Dardak resmi menjabat Plt gubernur Jawa Timur setelah gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menunaikan ibadah haji.
"Bahwa surat izin Mendagri yang terbit tanggal 21 Juni selama saya izin melaksanakan ibadah haji maka yang memimpin penyelenggaraan pemerintahan adalah Wakil Gubernur Jawa Timur bapak Emil Elestianto Dardak yang menjadi Plt Gubernur Jawa Timur dengan tetap berkordinasi dan bertanggung jawab kepada Gubernur Jawa Timur,"ucapnya, Minggu 3 Juli 2022.
Mantan Mensos ini juga memohon doa agar perjalanan ibadah hajinya di tanah suci dapat berjalan lancar, sehat, khusuk dan kembali menjadi haji yang mabrur.
"Kami mohon doa supaya perjalanan ibadah haji kami mudah-mudahan diberikan kemudahan kelancaran dan bisa melaksanakan ibadah dengan baik, tentu mohon do'a semoga menjadi haji yang mabrur," ucapnya.Baca Juga: Sambut Kedatangan 10 Hari Pertama Zulhijah, Global Qurban Gelar Liga 10
Kepada para kepala OPD Gubernur Khofifah menegaskan bahwa selama ia menjalankan ibadah haji maka roda pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat harus tetap berjalan baik. Ia menekankan bahwa tidak ada yang sifatnya menjadi lebih longgar selama ia menjalankan ibadah haji. Semua harus berjalan prima.
"Tidak ada sesuatu yang kemudian menjadi longgar selama saya izin menjalankan ibadah haji karena pada dasarnya roda pemerintahan ini menjadi bagian dari tugas kita untuk menjaga dan mengawalnya,"tegasnya. *(wan)